Lebih dari Sekadar Bahasa: Kelas 12 A3 Hidupkan Budaya Tiongkok di Pohon Cinta

Suasana seru pertandingan mahjong dalam proyek Bahasa Mandarin kelas 12 A3 — mengasah strategi, fokus, dan sportivitas.

Oeitian James Ingnatius XII A3/20 – Kelompok 3

Sebagai bagian dari pembelajaran budaya dalam mata pelajaran Bahasa Mandarin, siswa kelas 12 A3 melaksanakan proyek yang menggabungkan kegiatan memasak hidangan khas Tiongkok dan permainan tradisional mahjong. Kegiatan ini bertujuan untuk memperdalam pemahaman siswa terhadap budaya Tiongkok melalui pengalaman langsung yang edukatif dan menyenangkan.

Kegiatan proyek dilaksanakan pada tanggal 23 September di area Pohon Cinta SMAK St. Louis 1. Seluruh siswa kelas 12 A3 turut berpartisipasi dalam acara ini. Proyek dimulai dengan sesi memasak dua hidangan khas Tiongkok, yaitu Suancaiyu (酸菜鱼), ikan asam pedas khas Sichuan, dan Shuikouji (水口鸡), ayam rebus dengan saus pedas gurih. Para siswa bekerja sama dalam menyiapkan bahan, meracik bumbu, dan mempelajari cara memasak menggunakan gaya kuliner Tiongkok.

Suasana kegiatan terasa ramai dan antusias. Meskipun sempat terjadi beberapa kendala kecil, seperti bumbu yang kurang pas dan api kompor yang terlalu besar, seluruh proses berlangsung dengan penuh semangat dan kerja sama yang baik. Hasil masakan yang disajikan mendapat apresiasi karena memiliki cita rasa yang lezat dan penampilan yang menarik.

Selain memasak, kegiatan juga diisi dengan pertandingan mahjong antarsiswa. Permainan tradisional Tiongkok ini memperkenalkan nilai ketelitian, strategi, dan konsentrasi kepada peserta. Pertandingan berlangsung dengan suasana yang seru dan sportif. Setelah beberapa babak yang menegangkan, Monic berhasil menjadi pemenang mahjong kelas 12 A3 dan akan mewakili kelas untuk bertanding dengan kelas lain dalam babak lanjutan.

Melalui proyek Bahasa Mandarin yang dilaksanakan di area Pohon Cinta ini, siswa kelas 12 A3 tidak hanya belajar bahasa Mandarin secara teori, tetapi juga memahami dan merasakan langsung budaya Tiongkok melalui kegiatan memasak dan permainan tradisional. Proyek ini menumbuhkan semangat kebersamaan, kerja sama, serta memperkaya wawasan budaya para siswa. Kegiatan seperti ini diharapkan dapat terus dilaksanakan karena mampu menjadikan pembelajaran bahasa asing lebih bermakna, interaktif, dan berkesan. Dengan semangat dan kekompakan yang ditunjukkan, kelas 12 A3 berhasil menciptakan pengalaman belajar yang tidak hanya menyenangkan, tetapi juga mempererat hubungan antaranggota kelas dan menumbuhkan rasa apresiasi terhadap budaya lain.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *